Penyebab Komputer Sering Hang Dan Solusinya

Pernahkah anda mengalami hal ini, ketika sedang asik asiknya bermain game, tiba tiba game berhenti bergerak, lalu di susul dengan keyboard yang tidak berfungsi, dan hal itu di perparah dengan kursor mouse yang tidak bisa di gerakan, sehingga komputer / laptop pun LUMPUH total, tidak bisa melakukan apapun, hal itu pernah saya alami, namun tidak dalam keadaan  bermain game, saya sedang mengerjakan tugas sekolah sewaktu SMK, di waktu itu saya banyak sekali membuka aplikasi, (kalau tidak salah) mulai dari Google Crome, media player, Ms. Word, Ms. Excel, V-Mware, Adobe Reader, dan Adobe Photoshop, tiba tiba laptop yang saya gunakan hang, mouse dan keyboard pun tidak berfungsi.

Penyebab komputer hang banyak sekali, salah satu di antaranya banyak sekali aplikasi yang di jalankan, terlebih jika aplikasi tersebut sangat berat, selain itu berikut saya jelaskan beberapa penyebab lainya :

1. Software
Software yang kinerjanya berat atau tidak sesuai dengan kemanpuan dari kompuer yang anda gunakan, bisa mengakibatkan kinerja komputer lambat, bahkan hang, ibaratnya seperti seorang anak kecil (8 tahun) yang mengangkat beban 40 kg, tentunya itu hal yang sulit untuk di lakukan. Solusinya, sebelum anda menginstal sebuah software perhatikan terlebih dahulu spesifikasi yang di perlukan. lalu cek spesifikasi komputer anda, apakah sesuai dengan yang di perlukan sofware.

2. Hardware Yang Tidak Kompotible
Penggunaan hardware yang di kompotible / tidak saling support dengan hardware lainya, bisa mengakibatkan komputer anda hang, sebagai contoh komputer anda memiliki processor (katakanlah) pentium 4, lalu anda menambahkan RAM DDR3 2GB, pastinya processor anda tidak bisa mengimbangi kinerja RAM yang begitu besar. Solusinya cek semua hardware komputer anda, pastikan semuanya kompotible, sebagai patokanya lihatlah kemampuan mother board anda.

3. Kondisi RAM (Random Access Memory)
Kondisi ram yang buruk bisa menjadi penyebab komputer anda hang, biasanya di sebabkan oleh adanya debu di slot ram, selain itu kondisi ram yang buruk bisa mengakibatkan terjadinya blue screen, sebuah kondisi dimana komputer akan menampilkan sebuah pesan error berwarna putih dengan background biru, komputer akan restart sendiri, bahkan komputer tidak bisa booting / masuk ke system windows, solusinya bersihkan Slot ram dari debu dan bersihkan RAM menggunakan penghapus di bagian kakinya.

4. Harddisk Yang Bermasalah
Pernahkah anda mengalami loading masuk windows terasa begitu lama atau tidak seperti biasanya, atau komputer anda tidak bisa mendeteksi keberadaan harddisk, sehingga membuat kita harus mencabut dan memasang kembali kabel power dan data Harddisk,itulah tanda bahwa hardisk sudah tidak sehat, jika hal itu terus berlanjut dan anda memaksa untuk terus menggunakanya, maka resikonya kinerja komputer akan lambat dan komputer akan mengalami hang, solusinya rajin rajinlah melakukan Check Disk, Disk Clean Up dan Defragment data hardisk anda secara teratur, dan jangan mamtikan komputer sembarangan, seperti langsung menekan tombol power di CPU, lakukanlah prosedur shutdown dengan benar.

5. Processor Panas
Semakin panas suhu processor anda, maka kemungkinan laptop anda hang akan semakin tinggi, penyebab utama processor panas adalah kipas / FAN yang berfungsi sebagai pendingin tidak berfungsi dengan baik, maka sebaiknya cek keaddan FAN anda, jika berdebu bersihkan debunya, selain itu pemakain aplikasi yang terlalu banyak bisa juga menyebabkan processor panas, karena komputer anda bekerja keras untuk, menjalankan aplikasi yang diminta.

6. Power supply
Kurangya daya listrik ke komputer, ternyata bisa membuat kinerja komputer lambat bahkan samapi hang, selain itu jika komputer kekurangan daya maka beberapa hardware komputer tidak akan berfungsi dengan baik, salah satunya port USB, sehingga alat yang terhubung lewat port USB kemungkinan tidak akan terdeksi oleh komputer.

7. VGA
VGA yang berfungsi untuk menerjemahkan sebuah kode menjadi sebuah gambar yang di tampilkan di monitor, VGA bisa menjadi penyebab komputer hang, jika vga yang anda gunakan tidak support dengan komputer atau aplikasi yang di pakai, selain itu penginstalan driver VGA yang tidak benar bisa juga menjadi penyebabnya, jadi pastikan driver VGA yang anda install sesuai dengan Hardware VGA yang anda gunakan.

8. Adanya Virus
Seperti yang kita ketahui Virus merupakan sebuah ancaman utama bagi sebuah komputer, jika komputer anda terkena virus, biasanya virus akan mengacak ngacak file system, bahkan menghapusnya, sehingga kinerja komputer pun terganggu.

9. BIOS
Jika anda yang sering mengotak atik bios, sebaiknya anda harus berhati-hati, karena jika ada kesalahan dalam konfigurasi bios, akan membuat komputer anda dalam masalah, salah satunya komputer hang, jika seperti itu lakukanlah reset BIOS, dengan cara mencabut pasang batterai C-MOS.

sekian artikel kali ini semoga bermanfaat

0 Response to "Penyebab Komputer Sering Hang Dan Solusinya"

Post a Comment